Golf Tmes, Jakarta-Setelah absen selama dua tahun akibat pandemi covid-19, Turnamen Golf Mandiri Pondok Indah International Junior kembali digelar di Pondok Indah Golf Course, Jakarta, 13-15 Desember 2022.
Tahun ini menjadi gelaran tahun kesembilan turnamen bergengsi ini diselenggarakan di Indonesia.
Sebanyak 121 peserta yang berasal dari sembilan negara, yaitu Indonesia, Singapura, Malaysia, Thailand, Australia, Korea Selatan, China, Hongkong, dan India akan ikut berpartisipasi dalam kompetisi ini.
“Kami sangat gembira karena akhirnya bisa kembali menyelenggarakan turnamen golf junior internasional dan animo peserta dari berbagai negara sangat besar. Turnamen golf ini merupakan turnamen golf junior internasional yang paling bergengsi di Indonesia,” kata Ketua Panitia Ronny Titiheruw, Senin 12 Desember 2022.
“Keberadaan turnamen ini sangat penting karena menjadi ajang bagi para pegolf junior untuk berlatih berkompetisi di ajang internasional. Dengan diselenggarakannya turnamen ini secara rutin kami berharap olahraga golf dapat menjadi olahraga yang semakin diminati, dan dapat membuat talent pool golf junior akan semakin banyak,” imbuhnya.
Menurutnya, turnamen ini diselenggarakan oleh Pondok Indah Golf Club secara rutin sebagai bentuk kepedulian dan dukungan mereka terhadap pembinaan bagi para pegolf junior di Indonesia dan juga negara-negara lain.
“Kami mengucapkan terima kasih kepada Bank Mandiri yang pada tahun 2022 berkomitmen lagi mendukung penyelenggaran turnamen ini. Semoga ke depannya semakin banyak pihak yang bersedia mendukung pembinaan golf junior,” kata Ronny.
Pondok Indah International Junior Golf Championship telah diikuti oleh banyak pegolf yang saat ini sudah berprestasi membanggakan di berbagai turnamen internasional, baik amatir maupun profesional.
Antara lain ada Attahaya Tithikul (Thailand), juara Pondok Indah Junior International Golf Championship 2017 yang baru-baru ini menempati peringkat satu rangking LPGA Tour. Selain itu ada Princes Mary Superal (Filipina), juara Pondok Indah Junior International Golf Championship 2014 yang pada bulan Agustus lalu menjuarai turnamen ladies profesional Simone Asia Pacific Cup.
Tahun ini batas usia pemain yang boleh ikut adalah 11 tahun sampai dengan 19 tahun kurang 1 hari. Hanya tiga kelas yang dipertandingkan, yaitu A, B, dan C. “Kami fokus pada usia di atas 11 tahun, karena secara statistik pada usia tersebut potensi dan populasi pemain junior yang paling banyak,” jelas Ronny.
Ketua Umum Pengurus Besar Persatuan Golf Indonesia (PB PGI), Murdaya Po, mengapresiasi Pondok Indah Golf Club yang selalu setia mendukung pembinaan golf junior dengan menyelenggarakan turnamen.
“Kami berterima kasih pada Pondok Indah Golf Club yang sudah menyelenggarakan turnamen ini, sehingga para pegolf junior di Indonesia dan juga banyak negara lain mendapat kesempatan untuk mengasah kemampuan mereka berkompetisi. Dengan semakin banyaknya turnamen berlevel internasional, kemampuan para pegolf junior akan semakin matang,” kata Mudaya Po.
“Semakin banyak mereka ikut bertanding, permainan mereka akan semakin bagus. Saya berharap semua peserta dapat menunjukkan kemampuan terbaik mereka dan menjunjung tinggi sportifitas, sehingga nantinya mereka bisa mengikuti jejak para seniornya yang sudah berhasil berprestasi di ajang yang lebih tinggi,” katanya.
Pondok Indah Golf Course merupakan lapangan golf yang sangat menantang dan sering menjadi tuan rumah penyelenggaraan turnamen bergengsi, antara lain Indonesia Open, Simone Asia Pacific Cup 2022, dan Asian Games 2018.
“Kami berharap para peserta dapat menikmati permainan mereka di lapangan ini. Kami sudah mempersiapkan lapangan dengan maksimal sehingga akan menjadi tantangan yang kompetitif. Selamat menikmati pertandingan ini. Semoga semua peserta mendapatkan kesan yang baik selama bermain di Pondok Indah Golf Course,” kata Erry Arsyad, Direktur Pondok Indah Golf Course.
0 Comments