10/12/2023
by Putri Aksara

Jason Day dan Lydia Ko puncaki klasemen putaran kedua Grant Thornton Invitational

Jason Day dan Lydia Ko memuncaki klasemen Grant Thornton Invitational, pada Sabtu, di Naples, Florida....
"

Start reading

Jason Day dan Lydia Ko mencatat skor terendah pada putaran kedua Grant Thornton Invitational untuk mendongkrak mereka ke puncak klasemen, pada Sabtu, di Naples, Florida.

Pasangan itu mengukir catatan 20 under dan unggul dua pukulan atas pemimpin klasemen putaran pertama, Tony Finau dan Nelly Korda, yang hanya mampu mencatatkan skor 70 pada Sabtu. 

Lucas Glover dan Leona Maguire berada di posisi kedua, yang dengan skor 18 under setelah mencatatkan skor 69.

Ada empat pasangan yang berada di peringkat keempat dengan skor 16 under.

Format pertandingan pada Sabtu adalah foursomes, di mana pemain setiap tim saling bergantian untuk memukul bola yang sama sampai bola itu masuk lubang.

Day dan Ko menebus satu bogey mereka dengan tujuh birdie untuk melompat ke posisi teratas

“Menurut saya ini merupakan pengalaman hebat bagi saya dan saya harap banyak junior yang entah berada di sini pada pekan ini atau menonton di TV, dapat terinspirasi dan berharap bahwa suatu hari mereka bermain di PGA atau LPGA dan mereka juga dipasangkan dengan pemain lain dari tur yang lain,” kata Ko. 

“Menurut saya hasil akhir adalah hal nomor dua. Menurut saya bagi kami, kami tidak benar-benar sering bersilangan dengan tur lain. Jason hanya pemain PGA Tour keempat yang saya dapat bermain bersama dengannya. Menurut saya ini adalah sesuatu yang membuat saya banyak belajar.”

Rickie Fowler dan Lexi Thompson adalah satu-satunya tim yang mencetak eagle pada putaran kedua. Dalam putaran itu, pemenang 11 kali turnamen LPGA, Thompson, mencetak hole-in-one di hole ke-16. Mereka termasuk salah satu tim yang berada di peringkat keempat.

Baca juga: Nelly Korda dan Tony Finau puncaki klasemen sementara Grant Thornton Invitational

0 Comments

Submit a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Pick your next post

Menakar Ambisi dan Narasi di Indonesia Women’s Open 2026

Menakar Ambisi dan Narasi di Indonesia Women’s Open 2026

Kedua kalinya, Damai Indah Golf – BSD Course bersiap untuk lahirnya bintang baru dalam golf profesional wanita di Asia Pasifik. Mulai 30 Januari hingga 1 Februari 2026, turnamen Indonesia Women’s Open (IWO) 2026 presented by BTN akan menyuguhkan persaingan ketat dengan total hadiah mencapai US$600.000.

read more

Contact Us

Address : Jl. Media No.88 - Jakarta Barat - 18789 - INDONESIA
______________________________
Email : halo@golftimes.id
Office : 0812-3456-7890
Advertising Info : 0811-1967-688

Information

  • Redaksi
  • Karir
  • Media Partner
  • Info Iklan

Categories

News
Profile
Junior & Amatir
Video
Tips & Tricks

301688
Users Today : 665
This Month : 20689
This Year : 20689
Total Users : 301688
Total views : 877880