Golf House, peritel golf terkemuka di Indonesia, mengumumkan langkah inovatif untuk memperkenalkan olahraga golf kepada generasi muda melalui kampanye “Play Green”.
Inisiatif ini juga sekaligus memperkenalkan koleksi eksklusif Lacoste Golf di Indonesia, dengan tujuan menginspirasi para golfer muda agar tetap stylish di lapangan.
“Kami ingin menunjukkan bahwa golf bisa menjadi olahraga yang seru dan penuh gaya, terutama bagi anak muda yang selalu ingin tampil maksimal, baik dalam permainan maupun penampilan,” ujar Martina Harianda Mutis, General Manager Brand Marketing PT MAP Aktif Adiperkasa, dalam pernyataan resminya, Kamis (5/9/2024).
Lacoste Golf Collection hadir sebagai refleksi dari semangat ini, menawarkan produk-produk yang didesain khusus untuk menjaga kesegaran gaya anak muda di setiap putaran permainan golf.
Martina menambahkan, koleksi ini diharapkan dapat memenuhi kebutuhan gaya hidup aktif generasi baru, yang ingin tampil elegan dan nyaman, tanpa mengorbankan performa di lapangan.
Sejak pandemi, golf semakin digemari oleh kalangan milenial dan Gen Z di Indonesia.
Golf bukan lagi hanya sekadar olahraga untuk kalangan dewasa, tetapi juga menjadi bagian dari gaya hidup aktif dan sehat bagi generasi muda. Melihat tren ini, Golf House menghadirkan koleksi premium yang sesuai dengan gaya hidup modern, dengan sentuhan Lacoste yang ikonik.
Untuk memperkuat pesan ini, Golf House dan Lacoste menggandeng Aqsa Aswar, seorang atlet muda yang sukses di dunia jetski, serta model dan influencer Patricia Schuldtz, sebagai muse dari koleksi Lacoste Golf.
Keduanya merepresentasikan generasi muda yang mulai melirik golf sebagai olahraga pilihan mereka.
Koleksi Lacoste Golf ini didesain dengan potongan elegan, motif playful, dan bahan berkualitas tinggi yang mendukung mobilitas pemain di lapangan.
“Koleksi ini sangat cocok bagi mereka yang ingin tampil modis tanpa mengorbankan kenyamanan dan performa,” ujar Martina.
Seluruh koleksi Lacoste Golf kini sudah tersedia di semua gerai Golf House, baik offline maupun online.
Untuk informasi lebih lanjut, penggemar golf dapat mengunjungi media sosial Golf House Indonesia (@golfhouse.id) atau laman web resmi mereka.
Dengan inisiatif ini, Golf House tidak hanya menghadirkan produk berkualitas tetapi juga berusaha mengubah persepsi tentang golf di kalangan muda, menjadikan olahraga ini lebih menarik dan relevan untuk semua kalangan.
0 Comments