Memimpin sejak hari pertama pada ajang The 4th Menpora-PAGI Emeralda International Junior Golf Championship 2024. Gemilau Joanne Kurnia yang akrab dipanggil Jojo, pegolf junior putri asal Indonesia, berhasil merebut gelar juara setelah menjalani tiga hari pertandingan sengit di Emeralda Golf Club, Depok.
Dengan total skor 5 over (221 pukulan), Jojo berhasil unggul satu stroke atas pesaing terdekatnya, Maureen Shavelle Yose (222 pukulan), yang juga merupakan pegolf Indonesia dan Caithlyn Darlene Ong dengani tiga pukulan (224 stroke).
Laga play off hampir tersaji pada final kategori Gemilau Cemerlang, Bawa Pulang Gelar Juara Kategori Putri The 4th Menpora-PAGI Emeralda International Junior Golf Championship 2024. Dimana Jojo dan Maureen mengemas point yang sama pada hole 17. Namun dengan mental yang kuat Jojo berhasil mendapatkan birdie di hole terakhirnya, sedangkan Maureen event par.
“Lapangan ini menurut aku sih agak tricky ya, meskipun pendek tapi harus banyak lay-up, jadi second shot-nya harus panjang, dan akurasinya juga harus tajam,” ujar Jojo saat ditemui usai pertandingan. Meskipun mengakui bahwa kondisi lapangan cukup menantang, Jojo mampu mengatasi kesulitan tersebut dengan baik berkat mental yang kuat.
“Kemenangan ini membuat aku lebih semangat lagi, banyak yang harus di-improve juga, jadi sebenarnya aku senang bisa menang, soalnya tahun ini lumayan susah ya, tapi aku senang bisa menang,” lanjutnya.
Sementara itu, pada kategori putra, gelar juara berhasil diraih oleh Harman Sachdeva, pegolf asal India. Dengan total skor 5 under (total 211 pukulan), Harman berhasil mengungguli Patrick Gene Tambalque yang berasal dari Filipina dengan 3 stroke dan rekan senegara Harman yaitu Mahir Rakha dengan 4 stroke
“Saya yakin saya bisa mengendalikan diri dengan cukup baik,” ucap Harman. “Penempatan lubangnya cukup membuat saya kesulitan, tapi saya bisa mengatur diri saya dengan cukup baik sepanjang turnamen, jadi itu membantu saya,” tegasnya.
Turnamen bergengsi ini diikuti oleh 81 peserta dari 8 negara, termasuk Indonesia, Thailand, India, Vietnam, Korea Selatan, Filipina, Malaysia, dan Taiwan. Pertandingan yang berlangsung selama tiga hari, mulai tanggal 29 hingga 31 Oktober 2024, menyajikan persaingan yang sengit dan menarik.
Indra Surya, Presiden PAGI, menyampaikan rasa syukurnya atas suksesnya penyelenggaraan turnamen ini. Ia juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung, terutama Kemenpora, PB PGI, para sponsor, dan pihak-pihak lainnya.
“Alhamdulillah dari sini sudah banyak terlahir pegolf-pegolf yang akhirnya menjadi pegolf pro seperti Kevin Akbar, Almay dan beberapa lainnya,” kata Indra. “Dalam rangka pembinaan kita bersama-sama membangun anak-anak bangsa menjadi juara dan terbukti hari ini 3 terbaik dari kategori putri dimenangkan oleh anak Indonesia seluruhnya, walaupun dari putranya sekarang dimenangkan oleh negara lain tapi kita tetap terus berusaha meningkatkan pembinaan untuk meningkatkan prestasi anak-anak bangsa,” ungkapnya.
Kemenangan Jojo menjadi bukti bahwa pegolf junior Indonesia memiliki potensi yang sangat besar. Dengan dukungan dan pembinaan yang tepat, diharapkan akan muncul lebih banyak lagi pegolf-pegolf muda berbakat yang mampu mengharumkan nama bangsa di kancah internasional.
0 Comments