22/06/2023
by rudy iskandar

Lydia Ko frustrasi dengan permainannya namun yakin “bergerak ke arah yang tepat”

Lydia Ko tidak mencoba bersikap manis mengenai kegagalannya menembus “cut” pada Meijer LPGA Classic pekan lalu. “Saya hanya berusaha untuk tetap positif, dan menurut saya terkadang terdapat beberapa kesulitan,” kata…...
"

Start reading

Lydia Ko tidak mencoba bersikap manis mengenai kegagalannya menembus “cut” pada Meijer LPGA Classic pekan lalu.

“Saya hanya berusaha untuk tetap positif, dan menurut saya terkadang terdapat beberapa kesulitan,” kata Ko pada Rabu setempat, menjelang KPMG Women’s PGA Championship.

“Menurut saya jika orang-orang berkata, “Oh, tidak, ini seperti pelangi dan hari-hari cerah setelah gagal mencapai cut,” saya rasa itu akan bukan merupakan yang paling jujur.”

Leonian Ads

Itu merupakan hantaman terakhir pada apa yang diyakini Ko sebagai tahun yang membuat frustrasi. Setelah bangkit pada musim 2022 yang terkulminasi dengan memenangi Race to the CME Globe, Ko hanya satu kali menduduki posisi sepuluh besar pada tujuh ajang LPGA Tour tahun ini.

Ko gagal menembus cut pada turnamen utama pertama tahun ini di Chevron Championship dan berada di posisi T42 dan T33 pada dua ajang LPGA berikutnya, sebelum pada pekan lalu gagal menembus cut.

“Menurut saya itu merupakan beberapa bulan terakhir yang membuat frustrasi, namun tim dan keluarga saya berusaha membuat saya tetap membumi dan berkata, “hey, kita masih bergerak ke arah yang tepat.”

PGA Women’s telah menjadi rintangan bagi Ko dalam beberapa tahun terakhir, termasuk T46 dan T52 pada dua tahun terakhir. Namun ia tetap memasuki pekan ini di peringkat ketiga pegolf dunia, dan meyakini permainannya membaik ketimbang yang diperlihatkan skornya.

Ko mengatakan kunci pada pekan ini adalah tetap sabar di course yang sulit seperti Baltusrol.

“Mudah-mudahan dapat membawa semuanya bersama-sama. Hal yang aneh dan menyenangkan dan membuat frustrasi mengenai golf, yang membuat setiap hari berbeda. Semuanya cocok dengan Anda dalam suatu pekan, kemudian itu tidak terjadi pekan berikutnya.”

“Terkadang permainan “B” Anda tetap bagus, dan terkadang permainan “A” Anda tidak cukup bagus.”

Leonian Ads

0 Comments

Submit a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Pick your next post

BNI Indonesian Masters 2024: Perhelatan Golf Bergengsi dengan Hadiah Terbesar di Indonesia

BNI Indonesian Masters 2024: Perhelatan Golf Bergengsi dengan Hadiah Terbesar di Indonesia

PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk. (BNI) kembali menunjukkan komitmennya dalam memajukan dunia golf di Indonesia dengan menjadi sponsor utama BNI Indonesian Masters 2024. Turnamen golf profesional internasional terbesar di Indonesia ini akan digelar di Royale Jakarta Golf Club pada 31 Oktober hingga 3 November 2024, menawarkan total hadiah sebesar US$2 juta, meningkat US$500 ribu dari tahun sebelumnya.

read more
Ocha Persembahkan Emas Pertama untuk Sumut di PON 2024

Ocha Persembahkan Emas Pertama untuk Sumut di PON 2024

Pegolf Viera Permata Rosada, yang lebih dikenal dengan nama Ocha, berhasil mempersembahkan medali emas pertama bagi Sumatera Utara dalam ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumatera Utara 2024.  Prestasi gemilang ini ia raih dalam nomor perorangan putri...

read more

Contact Us

Address : Jl. Media No.88 - Jakarta Barat - 18789 - INDONESIA
______________________________
Email : halo@golftimes.id
Office : 0812-3456-7890
Advertising Info : 0811-1967-688

Information

  • Redaksi
  • Karir
  • Media Partner
  • Info Iklan

Categories

News
Profile
Junior & Amatir
Video
Tips & Tricks

092357
Users Today : 202
This Month : 3569
This Year : 48371
Total Users : 92357
Total views : 248599