GolfTimes, Jakarta – Jakarta Golf Club(JGC) bersama Birdie Indonesia dan diorganisir oleh salah satu komunitas yang berbasis di JGC yakni JGC Mania menyelenggarakan turnamen golf “The 3rd Qualification Club Champion Open Tournament 2023” di Jakarta Golf Club Rawamangun pada 17 Juni 2023. Turnamen ini diselenggarakan dalam rangka Road to 151st JGC Anniversary yang puncaknya ada di bulan Agustus setiap tahunnya.

Dalam upaya memeriahkan JGC Anniversary ke-151., Jakarta Golf Club terpanggil untuk membuat turnamen golf sebagai komitmen JGC bagi kemajuan golf di tanah air selain menjadi ajang silaturahmi bagi member-member JGC. Dengan mengusung tema “In Golf We Unite In Gold We Hunt Part 2”. JGC juga akan terus mendukung pengembangan prestasi golf Tanah Air.

Turnamen ini diikuti 169 peserta. Diantara yang hadir adalah Hamdan Zoelva Ketua Mahkamah Konstitusi Indonesia keempat periode 2013–2015.Para peserta turnamen bersemangat sekali walaupun cuaca mendung menggelayuti langit Rawamangun saat itu. Suasana penuh canda tawa sesekali diselangi gurauan tidak menganggu mereka untuk tetap serius melakukan pukulan di setiap hole yang harus mereka lalui.

Pada puncak acara, ketua panitia turnamen ini Yudi Affiandi Wirasugena dalam sambutannya mengatakan sejumlah hal hal yang diimplementasikan antara lain yang pertama adalah penghitungan skor dihitung setiap 3 hole. Hal ini mempercepat penilaian akhir untuk para peserta. Kedua yaitu untuk meminimalisir waktu pencarian bola hilang disediakan 6 forecaddy dibeberapa titik rawan “lost ball” sehingga peserta yang pukulannya menuju “hutan hutan” JGC tidak perlu lagi mencari sendiri dimana hal itu biasanya dapat memperlambat pace of play dan memakan waktu ketika turnamen berlangsung”. demikian disampaikan Yudi.

Sementara itu Ketua Umum JGC Ramli Ibrahim menyambut baik Turnamen The 3rd Qualification Club Champion Open Tournament 2023 dengan peserta yang membludak melebihi kuota yang biasa diberikan oleh panitia pelaksana. Ramli mengapresiasi kinerja panitia pelaksana yang dapat membuat turnamen tertib, tidak ada antrian di tee box dan berjalan lancar.
“JGC selalu membuka tangan untuk klub dan komunitas golf yang menjadikan Jakarta Golf Club sebagai home basenya selama semuanya mengikuti aturan dan etika yang sudah dibuat oleh JGC, sesuai AD/ART yang menjunjung tinggi kekeluargaan,” demikian dikatakan Ramli.

Ramli menghimbau di usia yang ke-151 tahun ini untuk bersama-sama selalu menjaga perkumpulan ini bermartabat dan disegani oleh perkumpulan-perkumpulan lain. Selama ini JGC telah mendapat apresiasi yang tinggi baik dari klub-klub domestik maupun dari klub-klub mancanegara yang menjadi reciprocal JGC.
Pada akhir acara salah satu panitia Dyanto Kurniady yang juga sebagai salah satu pengurus JGC Ketua Bidang Keanggotaan dari Jakarta Golf Club dan salah satu pengurus dari JGC Mania dalam sesi wawancara kepada media mengucap syukur yang tak terbilang atas kelancaran turnamen ini. “Acaranya seru melihat member-member JGC begitu antusias mengikuti prakualifikasi champion yang ketiga. Dari 170 golfers yang sudah terdaftar di turnamen ini baik itu dari member, guest dan guest sponsor hanya 1 golfer yang berhalangan hadir, menjadikan turnamen ini berbeda dari turnamen-turnamen lainnya antara lain ada 38 kategori pemenang yang mana hal ini merupakan kategori terbanyak dibanding turnamen-turnamen lainnya,” demikian dikatakan Dyanto.
Dyanto berharap semua happy karena panitia sudah bekerja ekstra mempersiapkan segala sesuatunya dengan matang, berharap kedepan yang dibuat oleh panitia seperti diutarakan oleh Ketua Panitia akan berlanjut setiap tahunnya dengan tujuan membuat peserta turnamen akan puas dan nyaman dengan turnamen yang diikutinya.

Selain apresiasi untuk para pemenang tuenamen ini ditutup dengan hadiah hadiah Lucky Draw dan Grand Lucky Draw senilai total 65 juta Rupiah.
Melihat antusiasme member JGC yang belum terfasilitasi di kualifikasi ketiga ini, JGC akan membuat turnamen kualifiasi ke-4 pada 27 Juni 2023.
Daftar Pemenang Turnamen JGC The 3rd Qualification Club Champion Open Tournament 2023
Nearest To The Line Man Hole 1 : Indar 23 cm
Nearest To The Line Ladies Hole 1 : Renoctoviana 180 cm
Nearest To The Pin Man Hole 4: Dedy Then 4 mtr
Nearest To The Pin Ladies Hole 4 : Rizky Inaya 9 mtr
Longest Drives Man Hole : Suwedi 227 mtr
Longest Drives Ladies Hole 6 : Renoctoviana 205 mtr
Ladies Filght
Best Gross : Renoctoviana Score 42 – 41
Best Nettt 1 : Salina Hadi Score 69 / 18
Best Nett 2 : Fina Jusuf Score 71 / 24
Guest Flight B
Best Gross : Viktor Score 48 – 48
Best Nettt 1 : Harsono Kota Minyak Score 71 / 27
Best Nett 2 : Deni S. Score 71 / 28
Guest Flight A
Best Gross : Sadeli Sapoy Score : 36- 41
Best Nettt 1 : Fernan Score 70 / 18
Best Nett 2 : Indra Score 70 / 22
Senior D (76 Tahun Ke Atas)
Best Gross : Parlindungan Siahaan Score : 44 – 42
Best Nettt 1 : Karya Juga Tiigris Score : 79 / 15
Senior C (71 – 75 Tahun)
Best Gross : Franky Rungkat Score : 44 – 38
Best Nettt 1 : Mualim Muslich Score : 72 / 18
Best Nett 2 : Johannes Koeswara Score : 72 / 16
Senior B (63- 69 Tahun)
Best Gross : Saibun Sitompul Score : 39 – 40
Best Nettt 1 : Setiadi Cang Score : 67 / 14
Best Nett 2 : Johannes Koeswara Score : 72 / 16
Senior A (55- 62 Tahun)
Best Gross : Bambang Suwita Score : 37- 39
Best Nettt 1 : Hamdan Zoelva Score : 67 / 20
Best Nett 2 : Anggiat Sitanggang Score : 67 / 15
Flight C (19- 28 HCP)
Best Gross : Aad Azhari Score : 49 – 44
Best Nettt 1 : Tejo Winarto Score : 73 / 21
Best Nett 2 : Robert Utoyo Score : 75 / 21
Flight B (13- 18 HCP)
Best Gross : Willy Siboe Score : 50 – 38
Best Nettt 1 : Jurgantara Score : 75 / 17
Best Nett 2 : Irawan Rukmanto Score : 75 / 14
Flight A (0- 12 HCP)
Best Gross : Alwi Assegaf Score : 39 – 40
Best Nettt 1 : Dwijanto Hadi Score : 73 / 11
Best Nett 2 : Pintor Hutapea Score : 74 / 12
Best Nett Overall : Kevin Sutedja Score 39 – 40
Best Gross Overall : Aldwin Kendarwan Score : 36 – 37
0 Comments