Pegolf putri nasional Elaine Widjaja gagal melaju ke putaran selanjutnya di Women’s Amateur Championship 2023, yang dimainkan di Prince’s Golf Club, Kent, Inggris, Kamis setempat.
Pada putaran pertama, Elaine mencatatkan 84 pukulan, sedangkan pada putaran kedua ia mencatatkan 74 pukulan. Sehingga menghasilkan total 158 pukulan.
Catatan itu belum mampu membawanya lolos ke putaran selanjutnya, sebab batas pukulan maksimal adalah 151 pukulan. Elaine juga mengakhiri turnamen ini dengan menduduki T116.
Sebagai salah satu pegolf binaan Ciputra Golfpreneur Foundation, Elaine sebelumnya telah berhasil mencatat beberapa prestasi membanggakan. Selain menjuarai LLD International Amateur pada 2022 lali, ia juga mampu finis di T18 pada Women’s Amateur Asia-Pacific pada Maret silam.
Gadis 17 tahun itu juga merupakan salah satu penyumbang medali perak dari cabang olahraga golf pada SEA Games 2023 Kamboja Mei silam. Kemudian pada kompetisi terakhirnya ia menduduki posisi kedua Junior World Championship 2023.
Meski gagal melaju di Women’s Amateur Championship 2023, Elaine berhasil mengukir tinta emas, sebab ia merupakan pegolf amatir Indonesia pertama yang berhasil tampil di ajang prestisius tersebut.
0 Comments