07/06/2023
by joko susilo

St. Andrews “Home of Golf” Scotlandia, Inggris

Impian kebanyakan golfer untuk dapat mengunjungi St. Andrews yang merupakan “home of golf’, walaupun terdapat beberapa lapangan golf disekitar St. Andrews tetapi Old Course merupakan tujuan utama yang sangat dirindukan…...
"

Start reading

GolfTimes, Scotlandia – Impian kebanyakan golfer untuk dapat mengunjungi St. Andrews yang merupakan “home of golf’, walaupun terdapat beberapa lapangan golf disekitar St. Andrews tetapi Old Course merupakan tujuan utama yang sangat dirindukan untuk dikunjungi dan bermain dilapangan legendaris dunia. . Tempat ini menjadi sangat terkenal karena populernya kejuaraan British Open yang lebih sering diadakan di Old Course ketimbang di beberapa lapangan sekitar St. Andrews.

St. Andrews Old Course
St. Andrews Old Course

Semua golfer sebenarnya bisa memiliki kesempatan bermain di Old Course. Adapun cara yang menjanjikan adalah mengikuti program paket golf yang diadakan oleh agen-agen terpilih, tentunya cara ini akan mengeluarkan banyak biaya.bahkan banyak sekali. Salah satu cara yang lebih tradisional dan hanya memerlukan biaya sesuai dengan ketentuan yang berlaku, adalah dengan mengikuti undian tee time untuk mendapatkan kesempatan bermain di Old Course. Undian tee time bisa dilakukan 2×24 jam sebelum waktu dan tanggal yang kita inginkan untuk bermain. Pendaftaran undian dibuka sejak pukul 09.00 sampai dengan 14.00 setiap harinya kecuali untuk hari Minggu, Old Course tutup.

St. Andrews Links mengelola dan memiliki tujuh lapangan yang letaknya tidak terlalu berjauhan. Tujuh lapangan tersebut adalah Old Course, New Course, Castle Course, Jubille, Eden Course, Strathtyrum dan Balgove. Selain tujuh lapangan yang dikelola oleh St. Andrews Links, terdapat juga beberapa lapangan yang bagus dan patut dikunjungi, antara lain Dumbernie dan Kingsbarn.

St. Andrews Old Course
St. Andrews Old Course

Untuk para golfer Indonesia yang ingin bermain di St. Andrews dan sekitarnya ada dua hal yang perlu dicermati, yaitu soal buggy dan kedi. Penggunaan buggy hanya diperuntukan bagi senior umur 65 keatas dan dilengkapi dengan surat keterangan dokter. Kedi tersedia dengan ketentuan untuk memesan terlebih dahulu 3 hari sebelum bermain, dan perlu diingat bahwa kedi fee dan tip sekitar 5 atau 6 kali dari kedi yang di Indonesia.

Untuk mengunjungi St. Andrews adalah lebih nyaman melalui bandara internasional Edinburgh. Perjalalan bisa dilanjutkan dengan menggunakan bus dengan jarak tempuh selama 1,5 jam atau dengan kereta api melalui pusat kota Edinburgh.

0 Comments

Submit a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Pick your next post

Rory Hie Finis 10 Besar di Lexus Challenge Vietnam

Rory Hie Finis 10 Besar di Lexus Challenge Vietnam

Pegolf Indonesia, Rory Hie, mengawali langkahnya di Asian Development Tour 2025 dengan pencapaian impresif. Rory berhasil finis di posisi delapan besar pada ajang Lexus Challenge yang digelar di The Bluffs Grand Ho Tram, Phuoc Thuan, Vietnam, 19-21 Maret 2025. Rory,...

read more

Contact Us

Address : Jl. Media No.88 - Jakarta Barat - 18789 - INDONESIA
______________________________
Email : halo@golftimes.id
Office : 0812-3456-7890
Advertising Info : 0811-1967-688

Information

  • Redaksi
  • Karir
  • Media Partner
  • Info Iklan

Categories

News
Profile
Junior & Amatir
Video
Tips & Tricks

157267
Users Today : 290
This Month : 8356
This Year : 31617
Total Users : 157267
Total views : 434388