08/05/2023
by rudy iskandar

Wyndham Clark meraih gelar PGA pertamanya

Pegolf Amerika Serikat Wyndham Clark meraih gelar PGA pertamanya, berkat keberhasilannya memenangi ajang Wells Fargo Championship pada Minggu (7/5) setempat. Clark memulai putaran terakhir dengan keunggulan dua pukulan di Quail…...
"

Start reading

Pegolf Amerika Serikat Wyndham Clark meraih gelar PGA pertamanya, berkat keberhasilannya memenangi ajang Wells Fargo Championship pada Minggu (7/5) setempat.

Clark memulai putaran terakhir dengan keunggulan dua pukulan di Quail Hollow, Charlotte, North Carolina.

Ia meneruskan permainan bagusnya pada Sabtu (6/5), saat ia mencatatkan tiga pukulan di bawah par 68, untuk menyelesaikannya dengan minus 19 pukulan, dan keunggulan empat pukulan atas kompatriotnya Xander Schaufelle.

“Dibutuhkan lima tahun untuk mencapai titik ini, ini layak dinantikan dan saya sangat bersyukur,” kata Clark.

Pegolf Inggris Tyrrell Hatton, yang sempat berbagi posisi pimpinan klasemen, berada di posisi ketiga bersama Harris English, dengan catatan minus 12 pukulan.

Pegolf Inggris Tommy Fleetwood tertinggal satu pukulan, bersama dengan Adam Scott asal Australia.

Clark kehilangan keunggulan dua pukulannya pada tiga hole pertama, dan tertinggal dari Schaufelle setelah tujuh hole.

Namun ia mampu memperbaikinya pada hole sembilan, unggul satu pukulan pada satu tahap, dan mampu menghindari bogey pada hole terakhir.

“Menurut saya, pada tahun-tahun sebelumnya saya mengalami kesulitan. Kali ini saya bersabar dan bertahan di sana untuk dapat bangkit,” ucap Clark.

Clark menikmati lima kali finish di sepuluh besar pada musim ini, namun belum pernah menjadi juara dalam 133 turnamen tur sebelum Wells Fargo tahun ini.

Penampilan terbaik Clark sebelumnya adalah saat kalah playoff dari Brian Gay di Bermuda Championship pada 2020.

“Terdapat saat-saat di mana saya ingin mematahkan tongkat golf, dan terkadang saya melakukannya, pada perjalanan ini, dan untuk berada di titik ini rasanya begitu manis. Rasanya luar biasa untuk akhirnya dapat meraih (gelar juara) ini,” pungkasnya.

0 Comments

Submit a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Pick your next post

Rory Hie Finis 10 Besar di Lexus Challenge Vietnam

Rory Hie Finis 10 Besar di Lexus Challenge Vietnam

Pegolf Indonesia, Rory Hie, mengawali langkahnya di Asian Development Tour 2025 dengan pencapaian impresif. Rory berhasil finis di posisi delapan besar pada ajang Lexus Challenge yang digelar di The Bluffs Grand Ho Tram, Phuoc Thuan, Vietnam, 19-21 Maret 2025. Rory,...

read more

Contact Us

Address : Jl. Media No.88 - Jakarta Barat - 18789 - INDONESIA
______________________________
Email : halo@golftimes.id
Office : 0812-3456-7890
Advertising Info : 0811-1967-688

Information

  • Redaksi
  • Karir
  • Media Partner
  • Info Iklan

Categories

News
Profile
Junior & Amatir
Video
Tips & Tricks

157246
Users Today : 269
This Month : 8335
This Year : 31596
Total Users : 157246
Total views : 433948