Golf Times, Jakarta-KBP bekerjasama dengan developer Kota Baru Parahyangan yang menjadi sebagai sponsor utama mengelar OPEN Golf Tournament 2022 beberapa waktu lalu.
Turnamen ini diikuti 153 pemain golf dari semua kalangan. Pemegang Prestige Card dan stakeholder Parahyangan Golf Bandung turut berpartisipasi di acara ini.
Turnamen ini diadakan bertujuan untuk membangkitkan kembali geliat industri olahraga di tanah air setelah pandemi ini mendapatkan respon yang sangat positif dari berbagai kalangan dan kota-kota lainnya, karena diikuti oleh pemain yang tidak hanya berasal dari Bandung, namun Jabodetabek dan Sumatera ikut serta berpartisipasi.
Tak hanya itu, sebagai bentuk sosial, KBP Open Golf Tournament mengadakan pengumpulan donasi yang dikemas dalam bentuk permainan di the Reserved Hole bersama atlit golf muda berbakat Rayi Geulis Zullandari.
Acara pengumpulan donasi berlangsung lancar dan berhasil mengumpulkan dana sebesar Rp. 73.500.000,- untuk Yayasan Wahana Visi Indonesia.
“Turnamen perdana ini merupakan bentuk apresiasi kami kepada para pecinta golf baik member maupun tamu” ujar Club Manager Parahyangan Golf Bandung, Yulius Ardiansyah.
Melihat antusias dan animo pecinta golf atas acara ini dirinya mengucapkan terima kasih kepada para peserta yang sudah berpartisipasi dan para sponsor yang telah mendukung turnamen ini.
“Kami mohon maaf jika masih terdapat kekurangan, dan tentunya akan kami tingkatkan pada acara berikutnya” ujarnya.
Walaupun acara sempat ditunda karena hujan, namun tidak meredakan semangat para golfer untuk melanjutkan permainan kembali setelah hujan berhenti. Tapi sayangnya 4 hadiah hole in one berupa 1 rumah di komplek Kota Baru Parahyangan dan 3 buah mobil Mercedes Benz gagal didapatkan oleh peserta.
Adapun juara Best Nett Overall diraih oleh Mohammad Bimo, dengan total pukulan 67 (handicap 2) dan pemegang gelar Best Gross Overall sekaligus peraih Parahyangan Challenge Trophy adalah Daniel Samosir dengan total pukulan 69 dari total par 72 (18 hole). Penyerahan piala bergilir diserahkan langsung oleh Bapak Ryan Brasali selaku Direktur Kota Baru Parahyangan.
0 Comments